5 Isu Rakornas Parekraf 2023 Bertema Pariwisata Hijau, Salah Satunya Bahas Krisis Iklim

Aqilahnews.com, Jakarta – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menggelar Rapat Koordinasi Nasional Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Rakornas Parekraf) 2023 selama dua hari, Selasa dan Rabu, 12–13 Desember 2023 di Bandung. Mengusung tema Indonesia Maju Bersama Parekraf Hijau, rakornas tersebut diisi dengan menyusun rencana aksi sekaligus evaluasi pencapaian dengan melibatkan kementerian/lembaga terkait guna menyukseskan program strategis parekraf 2024.

Sekretaris Kemenparekraf sekaligus Sekretaris Utama Baparekraf Ni Wayan Giri Adnyani menyatakan rakornas tersebut akan membahas lima isu yang dilatarbelakangi tema dan arah kebijakan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2024, yakni mempercepat transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

Kelima isu tersebut meliputi krisis iklim dan dekarbonisasi; archipelago and island tourism development; new trends: Digital, Regenerative, Niche Tourism, event tourism, health & medical, marine, eco heritage regeneration; sumber daya manusia; dan hak kekayaan intelektual.

“Sebagai tahun terakhir pelaksanaan RPJMN 2020-2024, RKP 2024 diharapkan dapat dijadikan panduan yang komprehensif dalam menjalankan program pembangunan demi mencapai Indonesia Emas 2045,” kata Giri dalam rilis yang diterima Aqilahnews.com, Selasa (12/12/2023).

Pada hari pertama Rakornas Parekraf 2023, pembahasan difokuskan pada strategi dan arah kebijakan pembangunan pariwisata dan ekonomi kreatif menuju Indonesia Maju melalui keberlanjutan pengelolaan dan tata kelola, sosial ekonomi, budaya dan lingkungan. Acara dilanjutkan Insight/Inspirational Session dari para pemangku kepentingan yang memaparkan perspektif model pengelolaan dan tata kelola berkelanjutan dan keberlanjutan ekonomi serta perspektif keberlanjutan dan konservasi.

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *